Tuesday, May 31, 2011

WANITA PKS JATIM PELATIHAN ADVOKASI MEDIA


Surabaya – Fungsionaris wanita Partai Keadilan Sejahtera (PKS) harus mampu melakukan advokasi isu-isu permasalahan perempuan, anak dan keluarga. Salah satu bentuk advokasi isu-isu tersebut dilakukan lewat madia massa.
Ketua Bidang Kewanitaan PKS Jatim Karuniawati di Surabaya, Sabtu (27/1), mengatakan, agar mampu mencari dan menganalisis data itu, DPW PKS Jatim menggelar pelatihan advokasi media, Sbtu-Minggu (27-28/1), di Diklat PU Jl Gayung Kebonsari.
Pembicara pelatihan, di antaranya, Azimah Rahayu, Ketua Masyarakat Tolak Pornografi (menyampaikan materi seputar Dasar-dasar Advokasi dan Isu-isu Seputar Perempuan dan Anak), dan Pimpinan Redaksi harian Pagi Surya Dhimam Abror Djuraid, membawa materi Analisis Media dan Menjaga Hubungan dengan Media.
Saat ini, lanjut Karuniawati, banyak permasalahan perempuan dan anak terjadi di Jatim seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi yang masih rendah, perlindungan hukum yang masih lemah, dan kuatnya budaya patriarki yang membuat perempuan seolah tersubordinasi. Juga, kasus trafficking.
Karuniawati mengaku prihatin dengan peristiwa itu karena berdasar data yang disampaikan Komisi E DPRD Jatim, trafficking di Jatim naik 300 persaen. (jho)

No comments:

Post a Comment